Rz
Desember 01, 2019

Cara skur klep / mengasah klep / Valve grinding

Skur klep ialah pekerjaan meratakan piringan klep dan siting klep supaya waktu klep menutup betul-betul rapat. Tujuanya untuk mencegah supaya tidak bocor compressi dan pembakaran melalui klep, Untuk pengerjaan skur klep biasanya dikerjakan pada setiap :
* Ganti siting baru atau klep baru.
* Bila siting dan klep nya kelihatan tidak rata atau terdapat pori-pori atau bintik-bintik hitam dan keadaannya masih memungkinkan untuk di skur.
* Setiap ganti piston, ring atau melakukan korter silinder.
Cara skur klep
Alat -alat yang di butuhkan dalam pengerjaan penyekuran sebagai berikut :
a. Bensin untuk cuci-cuci secukupnya.
b. Oli nuntuk melumasi Boos klep dan batang klep.
c. Kain bersih untuk mengeringkan bagian-bagian yg di cuci.
d. Slang karet atau plastik untuk memegang batang klep.
e. Obeng kembang atau sejenisnya untuk tangkai pemutar.
f. Amril ( Serbuk baja berupa pasta ) untuk mengasah.

Cara mengerjakanya adalah sebagai berikut :
  1. Buka klep dari kedudukanya, kemudian siting dan piring klepnya di bersihkan dari arang atau keraknya di cuci dengan bensin  sampai bersih dan di keringkan dengan kain yg telah di siapkan.
  2. Letakkan Silinder kop Sedemikian rupa sehingga kedudukan siting klepnya datar.
  3. Oleskan amril pada siting dan piring klep yg akan di skuur, Bila Rusuknya berat pakailah amril kasar dulu, Bila tidak parah maka langsung pakai amril halus.
  4. Boos klep di oles oli sedikit supaya licin, Kemudian batang klep dimasukan ke dalam boos nya Dengan karet klep yg di beri tangkai atau selang bensin yg ukuranya pas dengan tangkai klep, Piring klep di putar pada pada siting nya sambil di tekan sedikit supaya bagian yg tidak rata menjadi rata.
  5. Setelah di perkirakan sudah rata atau amrilnya sudah tidak mempan lagi kemudian siting klep dan piring klepnya di cuci, di keringkan untuk di periksa rata atau belum.
  6. Bila belum rata dapat di ulang kembali dengan cara yg sama Sampai bettul betul rata, dapat di tes dengan bensin yg di tuangkan ke inlet atau sunlet untuk masing-masing klep tersebut.
Catatan :
Untuk motor-motor yg lebih dari satu silinder, jangan sampai tertukar memasangnya, harus sesuai yang di skur .

Sekian terimakasih moga bermanfaat.
Baca juga artikel berikutnya :  Rotary Disc Valve atau klep keping piring Berputar